Fokus Memasak, Hindari Masalah Fatal

pisang

Panci dan pisang yang hangus (foto koleksi Bp. Th.)

Kegiatan masak memasak, merupakan kegiatan sehari-hari. Anak kecil pun sering berkegiatan di dapur tanpa terjadi sesuatu yang mengkhawatirkan.

Kesalahan, malah lebih sering dilakukan oleh orang dewasa.

Mengapa demikian? Continue reading

November Bulan Peduli Kanker Paru Sedunia

IMG-20161111-WA0021.jpg

Foto pita putih ke abu-abu an ini saya dapatkan dari sahabat saya mbak Ester Sutiono, Humas CISC/Cancer Information and Support Center,

Ternyata dunia mendedikasikan bulan November  sebagai bulan peduli kanker paru-paru. Hal ini mungkin belum terlalu dikenal masyarakat luas. Lain halnya dengan Oktober bulan kanker payudara, sudah tersebar luas dengan simbolnya, pita pink.

Mengapa demikian?

Mungkin karena jumlah penyandang kanker paru-paru tidak sebanyak penyandang kanker payudara, sehingga masih kurang dibicarakan,

Padahal perlu dicatat kanker paru-paru lebih sulit untuk disembuhkan dan jumlah penderitanya juga semakin bertambah.

Oleh karena itu saya akan mencoba mengulas sedikit mengenai kanker paru-paru, agar kita bisa lebih waspada.

Tentu kita semua sudah mengetahui bahwa paru-paru adalah organ tubuh kita yang sangat vital, sebagai alat pernafasan kita. Makhluk hidup dinyatakan mati, apabila ia sudah tidak bernafas, iya kan ?!

Paru-paru memiliki dua fungsi utama, yaitu menyebarkan oksigen ke dalam darah saat kita menghirup nafas dan membuang karbondioksida saat kita membuang nafas.

Kita sering mendengar seorang pasien kanker dikatakan sudah parah, karena kankernya sudah menyebar ke paru-paru. Ini berarti dia kena kanker di paru-paru akibat penyebaran dari kanker lain.

Kanker paru-paru ini disebut kanker paru-paru sekunder.

Sebetulnya, apakah kanker itu? Dia adalah pertumbuhan sel abnormal yang pertumbuhannya tidak terkendali.

Apakah semua orang memiliki bibit kanker? Tidak.

Yang benar, semua orang berisiko terkena kanker.

Kanker, dinamai berdasarkan di mana dia tumbuh.

Umpama Kanker Payudara, Kanker Hati, Kanker Tulang, Kanker Usus, Kanker Rahim, Kanker Prostat, Kanker Otak dan masih banyak yang lain.

Ini semua disebut Kanker Primer.

Jadi, bila kanker payudara si pasien menyebar ke paru-paru, maka di samping kanker payudara primer, dia juga menyandang kanker paru-paru sekunder.

Yang kita mau fokus kali ini adalah Kanker Paru-paru Primer.

Gejala awal tidak terlihat sampai pertumbuhan kanker mencapai tahap tertentu.

Beberapa gejala yang perlu diperhatikan.

* Batuk yang berkepanjangan dan bertambah parah, hingga akhirnya mengalami batuk darah.

* Nafsu makan menurun.

* Sakit kepala.

* Sesak nafas dan nyeri di dada.

* Suara serak.

* Berat badan menurun.

* Merasa kelelahan tanpa sebab.

* Dan lain-lain.

Kanker paru-paru lebih banyak menyerang kaum laki-laki.

IMG-20161111-WA0023.jpg

Penyebab kanker paruparu :

* Asap rokok, ada sekitar 4000 zat kimia berbahaya dalam asap rokok.

* Polusi udara, asap knalpot kendaraan, pencemaran dari pabrik, peternakan dan lain-lain.

Deteksi dini :

* Rontgen, untuk deteksi kelainan di paru-paru

* Pemeriksaan dahak, dilakukan di laboratorium.

* Biopsi, pengambilan contoh jaringan paru-paru untuk pemeriksaan patologi.

Pencegahan :

* Jangan merokok. Baik sebagai perokok aktif maupun perokok pasif.

Yang sudah telanjur aktif merokok, hentikanlah segera kebiasaan ini. Tidak perlu secara bertahap tapi langsung berhenti. Paling cuma seminggu merasa aneh. Hehe…pasti, sudah dibuktikan beberapa kawan saya.

Yang perokok pasif, hindari orang-orang yang asyik merokok. Masalahnya masih banyak saudara-saudara kita yang tidak mengindahkan larangan merokok di tempat umum. Tidak ada sanksinya, sih.

* Hindari daerah rawan polusi.

Menu sehat

Konsumsi makanan sehat yang segar, sayuran dan buah yang tinggi serat.

Olahraga

Melakukan olahraga rutin dan teratur, sesuai tingkatan umur dan kebutuhan,

Yang saya tulis ini, saya dapatkan dari seminar-seminar awam yang pernah saya ikuti. Pasti masih jauh dari sempurna.

Harapan saya semoga ini cukup untuk mengajak kita semua peduli akan bahaya kanker paru-paru dan bersama-sama kita berusaha mengolah hidup yang lebih sehat. Bukan hanya untuk kepentingan pribadi, tapi untuk kepentingan kita bersama.

Sebab kanker ini, salah satu kanker yang sulit disembuhkan, tolong jangan merokok di tempat umum dan di dekat orang-orang tercinta anda.

Ingat almarhum Menteri Kesehatan kita Ibu Endang Rahayu Sedyaningsih yang terdiagnosis kanker paru-paru dan tidak tertolong.

Beliau bukan seorang perokok aktif, beliau pejuang anti tembakau.

Yang ingin mengetahui lebih banyak mengenai kanker paru-paru, cobalah kontak yang berikut ini.

Narasumbernya tidak diragukan lagi.

Semoga masih tersedia tempat untuk anda. Maaf saya juga baru menerimanya.

IMG-20161111-WA0019.jpg

Mari bersama kita peduli!

http://m.kompasiana.com/irenemarianisiho/aku-butuh-hidup-bukan-rokok_556c4bf8367b6140048b456e

https://irenemarianisiho.wordpress.com/tag/hari-tanpa-rokok/

https://irenemarianisiho.wordpress.com/2014/05/01/mengenang-ibu-endang-rahayu-sedyaningsih-mamahit/

Salam,

IMG